STUDI POLA PERBANDINGAN POLA KONSUMSI RUMAH TANGGA KAYA DAN MISKIN DI KOTA KISARAN

Lucky Satria Pratama

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk melihat perbandingan pola konsumsi setiap rumah tangga kaya dan miskin di kota Kisaran. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metode penelitian deskriptif komparatif. Permasalahannya di suatu rumah tangga di kota Kisaran adalah masih banyaknya rumah tangga yang kurang sejahtera khususnya rumah tangga miskin dikarenakan pola konsumsi masyarakat di kota Kisaran tergolong konsumtif. Dalam setiap rumah tangga kaya dan miskin mempunyai pendapatan yang berbeda-beda yang membentuk pola konsumsi yang berbeda pula. Berdasarkan hasil penelitian pola konsumsi dapat dipegaruhi oleh jumlah tanggungan keluarga, tingkat pendidikan formal dan pekerjan, rata-rata total pendapatan rumah tangga kaya sebesar Rp. 7.794.000 dengan rincian 48,5% digunakan untuk konsumsi dan sisanya 51,5% digunakan untuk tabungan, sedangkan rata-rata total pendapatan rumah tangga miskin sebesar Rp. 2.327.000 dengan rincian 88,2% digunakan untuk konsumsi dan sisanya 11,8% digunakan untuk tabungan.


Full Text:

PDF

References


Akmal. 2003. Analisis Pola Konsumsi Keluarga di Kecamatan Tallo Kota Makassar. Skripsi Fakultas Ekonomi Universitas Hasanuddin. Makassar.

Azwar, Saifuddin. 2004. Metode Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Badan Pusat Statistik Kabupaten Asahan. 2015. Asahan Dalam Angka 2015. Asahan.

Eriyanto. 2011. Analisis Isi: Pengantar Metodologi Untuk Penelitian Ilmu Komunikasi dan Ilmu Sosial Lainnya. Jakarta: Kencana.

Herlambang, Tedy., Sugiarto., Brastoro., Kelana, Said. 2001. Ekonomi Makro: Teori, Analisis, dan Kebijakan. Jakarta: PT Gramedia Pustaka Utama.

Marzuki, Mizkat. 2005. Pola Pengeluaran Konsumsi Masyarakat Makassar di Kecamatan Tamalanrea. Skripsi Unhas, tidak dipublikasikan.

Nanang Hadi Irawan. 2011. Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Konsumsi Masyarakat Kabupaten Langkat.

Rahma, Aulia. 2011. Studi Perbandingan Pola Konsumsi Pangan dan Non Pangan Rumah Tangga Kaya dan Miskin di Kota Makassar. Skripsi Fakultas Ekonomi Universitas Hasanuddin. Makassar.

Riduwan. 2005. Belajar Mudah Penelitian Untuk Guru, Karyawan dan Peneliti Pemula, Bandung: Alfabeta.

Sjirat, Muchlis. 2004. Analisis Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Pola Konsumsi Rumah Tangga Miskin Perkotaan di Sumatera Barat. Skripsi: Padang.

Sugiarto. 2008. Analisis Pendapatan Pola Konsumsi dan Kesejahteraan Petani Padi Pada Basis Agroekosistem Lahan Sawah Irigasi di Pedesaan. Pusat Analisis Sosial Ekonomi dan Kebijakan Pertanian Departemen Pertanian.

Sumardi, Mulyanto. 1986. Kemiskinan dan Kebutuhan Pokok. Jakarta: CV Rajawali

Sumardi, Mulyanto. 1986. Sumber Pendapatan, Kebutuhan Pokok, dan Perilaku Menyimpang. Jakarta: CV Rajawali

SUSENAS 2013-2014. Badan Pusat Statistik Kabupaten Asahan. Asahan Dalam Angka 2015.Ghozali, Imam. Aplikasi Analisis Multivariate Dengan Program SPSS.

Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro, 2011.




DOI: https://doi.org/10.54314/jssr.v4i1.487

Article Metrics

Abstract view : 483 times
PDF - 349 times